Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan Pemilihan Rumah Menggunakan Metode AHP
Abstract
Jumlah penduduk yang semakin meningkat berdampak pada semakin meningkatnya jumlah kebutuhan masyarakat akan kebutuhan perumahan. Pemenuhan kebutuhan masyarakat ini menjadi sangat penting mengingat fungsi rumah yang sangat vital sebagai tempat tinggal, sementara itu jumlah lahan / tanah yang tersedia relatif sangat terbatas. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui direktorat jendral pembiayaan perumahan memperkirakan hingga tahun 2025 angka kebutuhan rumah di indonesia mencapai 30 juta unit, sehingga kebutuhan rumah baru di perkirakan mencapai 1,2 juta unit per tahun. Proses pemilihan unit rumah biasanya tidak cukup sekali, proses pemesanan rumah di mulai dengan melakukan booking unit sebagai tanda jadi dilanjutkan dengan pembayaran uang muka, konsumen bisa menentukan proses pembayaran apakah secara cash atau melalui kredit bank atau KPR. Banyaknya pembatalan penjualan yang disebabkan penolakan pengajuan kredit dari bank maupun konsumen tersebut berubah pikiran dan terjadi pembatalan sepihak menyebabkan kerugian dari konsumen tersebut dengan hilangnya uang booking, untuk meminimalisir masalah tersebut diperlukan sebuah sistem pendukung keputusan yang dapat secara objektif memberikan solusi untuk mendapatkan rumah yang sesuai dengan kemampuan konsumen, mengacu kepada solusi yang akan diberikan analytical hierarchi prosess (AHP) dalam membantu membuat keputusan, seorang decision maker dapat mengambil keputusan tentang perumahan yang sesuai dengan kriteria yang di inginkan dan affordable secara objektif dengan membandingkan semua kriteria yang ada. Seiring dengan perkembangan penggunaan internet, akses terhadap situs-situs property online yang memudahkan dalam pengambilan keputusan.