Aplikasi Manajemen Keuangan Pribadi pada Platform IOS Menggunakan Bahasa Pemrograman Swift

  • Maulana Muhammad Yusuf Frasha
  • Agustine Hana Masitoh Universitas Gunadarma
Keywords: Manajemen Keuangan, Xcode, iOS, Swift, SQLite, Aplikasi Mobile

Abstract

Intisari Di era globalisasi yang membuat segalanya menjadi mudah, salah satunya adalah bertransaksi. Segala kemudahan tersebut dapat dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone dan internet. Dengan segala kemudahan tersebut menyebabkan sifat konsumtif pada masyarakat. Maka pentingnya pengendalian uang yang terencana agar setiap transaksi yang kita lakukan sehari-hari dapat diatur dengan baik.

Supaya transaksi sehari-hari dapat diatur dengan baik maka dibuatlah aplikasi mobile yang dapat digunakan pengguna untuk memudahkan pendataaan transaksi setiap saat dimana saja dan kapan saja. Metode pembuatan aplikasi menggunakan metode R&D. Untuk pembuatan aplikasi menggunakan bahasa Swift, serta SQLite untuk databasenya. Hasil dari pembuatan aplikasi tersebut akan diuji coba dengan memasukan sejumlah data transaksi pada aplikasi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-05-29
How to Cite
Frasha, M. M., & Masitoh, A. (2023). Aplikasi Manajemen Keuangan Pribadi pada Platform IOS Menggunakan Bahasa Pemrograman Swift. Jurnal Esensi Infokom : Jurnal Esensi Sistem Informasi Dan Sistem Komputer, 7(1), 29-35. https://doi.org/10.55886/infokom.v7i1.574